Hukrim Tukang becak di Kendari ditemukan berlumuran darah, diduga dianiaya hingga tewas. By rightnewskendari Posted on October 11, 2022 118 Share on Facebook Share on Twitter Share on Google+ Share on Linkedin KENDARI, RIGHTNEWS.COM Sesosok mayat pria ditemukan berlumuran darah di depan toko Rizal, Jalan Pembangunan Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, Selasa (10/10/22) Insiden itu terjadi, kata Kapolres Kendari, Kombes Pol Muh Eka Fachturahman, sekira pukul 22.00 Wita dan dilaporkan pada pukul 24.00. Menurut Eka, Pria tersebut teridentifikasi bernama Alimin, seorang tukang becak, warga Puriala Kabupaten Konawe dan ditemukan dengan posisi terpelungkup mengenakan pakaian. “hasil idenfitikasi sementara, pria tersebut diduga mendapatkan penganiayaan. Sebab ditubuhnya terdapat luka yang mengeluarkan bercak darah,” terangnya. Lebih lanjut, mantan Dirnarkoba Polda Sultra ini berucap, akan melakukan penyelidikan mengenai peristiwa tersebut Kemudian mengumpulkan sejumlah bukti bukti sementara. “sekarang Kami lakukan visum luar di Rumah sakit Bhayangkara seraya mengumpulkan sejumlah keterangan saksi- saksi. ,” Pungkasnya. (Eka)